• 021 5098 6029
  • marketing@.com

Gudang menjadi aset penting bagi perusahaan yang bergerak di bidang produksi, distribusi, atau penyimpanan barang dalam jumlah besar. Ada berbagai jenis gudang yang sesuai dengan kebutuhan usaha.

Perusahaan akan memerlukan gudang untuk memastikan ketersediaan barang atau bahan yang berguna mendukung operasi bisnisnya. Gudang juga dapat membantu perusahaan mengelola persediaan hingga mengirimkan barang kepada pelanggan dengan lebih efisien.

Oleh karena itu, gudang harus punya perancangan desain yang baik sesuai dengan jenis dan jumlah barang atau bahan produk. Gudang harus memiliki ruang yang cukup untuk menampung barang/bahan dalam kondisi aman dan terawat.

Gudang mesti punya fasilitas dan peralatan yang memudahkan proses penyimpanan, pengambilan, hingga pengiriman barang. Selain itu, gudang harus memiliki sistem informasi yang akurat dan terintegrasi untuk memantau stok maupun pergerakan barang.

Jenis-jenis Gudang untuk Perusahaan

Ada banyak jenis gudang yang sesuai kebutuhan perusahaan. Keragaman jenis ini terpengaruh oleh karakter operasional bisnis setiap perusahaan yang beragam.

Pengelompokan macam-macam gudang untuk usaha skala besar berdasarkan karakteristik umumnya. Ciri umum tersebut seperti jenis barang, sistem pengelolaan, hingga fungsinya.

Berikut ini jenis-jenis gudang yang umum dibutuhkan oleh perusahaan:

1. Smart Warehouse (Gudang Pintar)

Smart Warehouse merupakan jenis gudang yang kemungkinan semakin populer pada masa mendatang. Jenis gudang ini punya dukungan teknologi mumpuni dengan mengandalkan robot, kecedasan buatan (AI), dan bahkan drone.

Penggunaan teknologi AI dan robot membuat kegiatan pengemasan, penimbangan, pengangkutan, penyimpanan hingga pengiriman berlangsung secara otomatis. Gudang pintar telah menjadi pilihan utama bagi perusahaan e-commerce besar seperti di Amerika Serikat yang berusaha membuat proses pemenuhan pesanan dan manajemen persediaan mereka lebih akurat dan cepat.

2. Gudang Konsolidasi

Gudang konsolidasi adalah gudang yang mengumpulkan pengiriman kecil dari berbagai pemasok di satu lokasi untuk menggabungkannya menjadi muatan pengiriman yang lebih besar ke suatu wilayah. Manfaat utama dari gudang konsolidasi dalam menghemat biaya logistik dan pengiriman. Perusahaan-perusahaan yang masih kecil atau rintisan sangat cocok dengan keberadaan jenis gudang konsolidasi.

3. Gudang Berikat

Gudang berikat adalah gudang untuk menyimpan barang-barang yang bersifat sementara sebelum ada pembayaran bea cukai atau pajak. Jenis gudang ini biasanya berada di bawah pengawasan pemerintah.

Dengan adanya gudang berikat memungkinkan bagi perusahaan untuk menunda pembayaran bea cukai atau pajak sampai barang-barang tersebut sebelum ada proses penjualan atau pemindahan ke lokasi lain. Gudang berikat juga dapat berfungsi untuk menyimpan barang-barang ilegal sebelum masuk ke suatu negara.

4. Gudang Penyimpanan

Gudang Penyimpanan berguna untuk menyimpan barang dalam jangka waktu lama. Perusahaan-perusahaan dengan stok barang yang besar biasanya menggunakan jenis gudang ini. Oleh karena itu, umumnya gudang penyimpanan punya kelengkapan sistem penyimpanan rak atau gudang konsep mezzanine.

5. Gudang Distribusi

Gudang distribusi berfungsi untuk mengelola persediaan dan memudahkan distribusi barang dari produsen ke pelanggan. Jenis gudang ini umumnya punya kelengkapan sistem pengiriman barang, seperti truk pengangkut dan mesin pemindah barang.

6. Gudang Pendingin

Gudang macam ini biasanya berfungsi untuk menyimpan barang yang memembutuhkan suhu ruangan rendah atau stabil, seperti bahan makanan atau obat-obatan, umumya memiliki sistem pendingin udara dan kontrol suhu.

7. Gudang Kimia

Jenis gudang ini berfungsi sebagai tempat menyimpan barang atau bahan kimia atau berbahaya. Umumnya, gudang kimia punya sistem keselamatan ketat untuk menanggulangi risiko dari penyimpanan bahan kimia.

8. Gudang Bahan Baku

Sesuai namanya, gudang bahan digunakan untuk menyimpan bahan baku proses produksi. Jenis gudang ini biasanya berdekatan dengan gudang produksi.

9. Gudang Barang Setengah Jadi

Jenis gudang ini berfungsi menyimpan barang dalam proses produksi yang menunggu proses selanjutnya.

10. Gudang Hasil Produksi

Jenis gudang ini berfungsi menyimpan produk yang siap  masuk pemasaran. Selain punya fasilitas penyimpanan, gudang hasil produksi juga biasanya memiliki sistem pengiriman barang.

11. Gudang Break-bulk Operation

Jenis gudang ini menerima barang dalam jumlah besar dan memecahnya menjadi bagian kecil untuk pengiriman.

12. Gudang Cross-Docking

Jenis gudang ini menggabungkan dan mengirimkan barang dari beberapa pemasok sesuai permintaan pelanggan.

Contoh Gudang untuk Perusahaan

Selain lokasi yang strategis dan kelengkapan fasilitas, penggunaan teknologi digital saat ini menjadi faktor utama untuk mendukung fungsi gudang agar lebih optimal. Saat ini banyak perusahaan sudah menerapkan sistem manajemen gudang atau Warehouse Management System (WMS) untuk semakin mengoptimalkan pengelolaan persediaan barang, pengiriman, dan pengecekan stoknya.

Contoh penggunaan teknologi WMS bisa dilihat di sistem pergudangan miliki PT MMP (PT Mega Manunggal Property Tbk). Perusahaan pelopor usaha properti logistik modern di Indonesia itu sekarang mengelola gudang dengan total area penyewaan (Nett Leasable Area) seluas 531.053 m2.

MMP menyediakan laman Sewagudang.net, situs web khusus untuk informasi penyewaan gudang logistik. Lewat situs web ini, PT MMP menawarkan berbagai jenis gudang yang menempati lokasi strategis dan didesain secara modern.

Layanan Sewagudang.net

Melalui Sewagudang.net, PT MMP menawarkan dua jenis layanan pergudangan yang memberikan fleksibilitas pembiayaan dan perancangan desain gudang untuk perusahaan.

Pertama adalah jasa sewa gudang modern Multi User Facilites (MUF). Layanan MUF memberikan kemudahan hanya membayar luasan ruang sewa pergudangan sesuai kebutuhan.

Kedua, layanan Build To Suit (BTS). Pengguna layanan BTS bisa memperoleh bantuan dari tim ahli MMP untuk membangun dan merancang gudang secara khusus, sesuai kebutuhan perusahaan. Dengan begitu, perusahaan bisa mendapatkan lokasi gudang yang strategis dengan desain yang membuat operasi bisnis lebih produktif dan efisien.

Sewagudang.net dapat menerima berbagai jenis barang, mulai dari elektronik, pakaian, obat-obatan, bahan makanan, hingga barang DG (Dangerous Good) yang dilengkapi MSDS (Material Safety Data Sheet) atau disebut Lembar Data Keselamatan Bahan (LDKB).

Saat ini, Sewagudang.net menyediakan layanan penyewaan gudang di beberapa lokasi strategis, seperti:

  • Gudang Osowilangun (41.000 m2) di Jl Raya Tambak Osowilangun, Kota Surabaya
  • Gudang Manyar (13.860 m2) di Manyar, Gresik
  • Gudang DS-3 XIV (61.378 m2) di Cikarang, Kab. Bekasi
  • Gudang Cikarang VII (32.216 m2) di Cikarang, Bekasi
  • Gudang Pondok Ungu (41.308 m2) di Pondok Ungu, Bekasi
  • Gudang Blok AE VI (21.200 m2) di Cikarang Barat, Bekasi
  • Gudang Jababeka XII (49.350 m2) di Jl. Jababeka XVI, Bekasi
  • Gudang Selayar (5.742 m2) di Cikarang, Bekasi
  • Gudang LF (21.702 m2) di Cibitung, Kab. Bekasi
  • Gudang Cileungsi (29.200 m2) di Cileungsi, Kab. Bogor
  • Gudang ULI I (156.462 m2) di Cikedokan, Kab. Bekasi
  • Intirub Business Park (53.305 m2) di Grha Intirub Business Park – MMP
  • Gudang MDP V (62.000 m2) di Tapos, Depok.

Apabila Anda membutuhkan jasa persewaan gudang yang dekat dengan pabrik, silakan kontak kami.

Compare

image